Anggota DPR RI Muh. Aras Buka Sekaligus Letakkan Batu Pertama Program IBM di Garongkong

    Anggota DPR RI Muh. Aras Buka Sekaligus Letakkan Batu Pertama Program IBM di Garongkong

    BARRU - Anggota Komisi V DPR RI., Fraksi Partai PPP Dr. H. Muh. Aras, S.Pd. MM., meresmikan sekaligus meletakkan baru pertama pembangunan infrastruktur berbasis masyarakat (IBM), tahun anggaran 2022, di Lingkungan Garongkong, Kelurahan Mangempang, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, Sabtu pagi (5/8/2022).

    Peresmian pembangunan IBM ini dihadiri oleh Asisten Andi Makmun Aksa, SE. M.Si., mewakili Bupati Barru, Bhabinkamtibmas, Babinsa dan puluhan warga Lingkungan Garongkong.

    Pembangunan IBM ini adalah program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) aspirasi dari H. Muh. Aras melalui Kementerian PUPR. Anggaran dari program ini bersumber dari APBN tahun 2022 senilai Rp. 750.000.000.

    Dalam sambutannya, Muh. Aras menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk membangun dan mengatasi masalah terkhusus wilayah kota yang terbilang kumuh. Kedepan menurut H. Aras dengan adanya program ini sudah tidak ada lagi tempat kumuh.

    "Semua ini murni program dari APBN dan dilaksanakan dengan swadaya oleh masyarakat, dikerjakan oleh masyarakat dan dinikmati oleh masyarakat", ujarnya.

    Dirinya berharap, semoga dengan adanya program ini dapat betul betul bermanfaat bagi warga Garongkong khususnya.

    "Respon Pemerintah Daerah terhadap program ini sangat baik sehingga kami tidak ragu ragu untuk memperjuangkan program tersebut", ucapnya.

    Sementara, Ketua Panitia pembukaan IBM dalam laporannya mengurai jenis pekerjaan dalam program ini yakni, pekerjaan Paving Block sepanjang 185 meter dengan anggaran sebesar Rp. 78.700.00, Pekerjaan Drainase Lingkungan sepanjang 1.069 meter dengan anggaran sebesar Rp. 454.190.00, Pekerjaaann Plat Deuker sepanjang 7 meter dengan anggaran sebesar Rp. 9.685.000 dan Pengadaan kontainer sampah komunal sebanyak 15 Unit dengan anggaran Rp. 161.455.000.

    (Ahkam)

    Warta.co.id

    Warta.co.id

    Artikel Sebelumnya

    Di Desa Kamiri, Hasnah Syam Serahkan Bantuan...

    Artikel Berikutnya

    Legislator Senayan H. Muh. Aras Melayat...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Bupati Barru Pimpin upacara Hari Pahlawan 
    Bupati Barru Sampaikan Ucapan Selamat Kepada Paslon Bupati dan Wakil Bupati Barru Tahun 2024 Nomor Urut 03 Sebagai Peraih Suara Terbanyak Versi Quick Count 
    Persit Kartika Chandra Kirana Gelar Pertandingan Voli di Mapuspenerbad Pondokcabe, Pererat Silaturahmi dan Bangun Komunitas Sehat
    Lepas Kontingen Popda,  Bupati Suardi Saleh : Upayakan Masuk 10 besar
    Sub Satgas Penyelundupan TNI Gagalkan Berbagai Aksi Ilegal di Perbatasan Wilayah Indonesia

    Tags