BARRU - Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Barru menurunkan tim observasi untuk mengamati dan mengukur jalan rusak di jalan Abdul Kadir Jaelani Berarue Dusun Pancana Desa Pancana Jumat (11/03/2022).
Jalan tersebut rusak disebabkan oleh tekanan air laut dan arus saluran dari sungai disaat hujan lebat beberapa bulan yang lalu sehingga mengakibatkan jebolnya pondasi bahu jalan dan lonsornya satu titik jalanan di Berarue.
Tim dari Dinas PU Barru turun setelah mendapatkan informasi dari sala satu anggota DPRD kabupaten Barru yang notabene merupakan kampung halamannya.
H.Syahurllah Anggota DPRD asal Dapil 5 Tanete Rilau menyampaikan informasi kondisi jalan yang rusak di Berarue berawal pada saat reses di RT 5 , masyarakat yang hadir pada saat reses tersebut mengeluhkan kondisi jalanan dan berharap segera ada tindak lanjut perbaikan.
Kadis PU beserta Tim turun untuk mengukur jalanan di dampingi oleh Kadus Pancana, Staf Perencanaan Desa Pacana, anggota BPD serta Kepala Desa Pancana.
Menurut Dinas PU bahwa insya Allah akan dikerjakan tahun ini , sementara kami turun mengobservasi dan mengukur, mengenai waktu tepatnya kapan belum bisa kami pastika, namun insya Allah tahun ini. ungkapnya
H.Syahrulla Asief menuturkan saat di hubungi via WhatsApp insya Allah saya akan terus berkordinasi dengan pak kadis, saya akan tetap kawal sebagai bentuk tupoksi saya selaku anggota DPRD.
Diketahui turut menyaksikan pengukuran jalan Abdul Kadir Jaelani Berarue ialah Kadus Dusun Pancana, Perencanaan Desa Pancana, Fatahuddin BPD Desa Pancana dan Idris T Kepala Desa Pancana serta masyarakat setempat.
(Red)