TP PKK dan Masyarakat Corawali Rutin Lakukan Senam Sehat

    TP PKK dan Masyarakat Corawali Rutin Lakukan Senam Sehat

    BARRU - Salah satu upaya untuk menjaga kesehatan dan kebugaran, Tim Penggerak (TP) PKK desa Corawali, kecamatan Tanete Rilau, kabupaten Barru rutin melakukan Senam Sehat.

    Rutinitas Senam Sehat bersama masyarakat umum ini, mulai dilakukan oleh TP PKK Corawali sejak dipimpin oleh Ketua Fatmiati Said.

    Pantauan Warta.co.id pada Ahad pagi (17/12/2023) puluhan anggota PKK Corawali bersama masyarakat umum antusias melakukan Senam Sehat, dihalaman rumah Kades Corawali Said Abdullah.

    Ketua PKK Corawali Fatmiati Said mengatakan bahwa kegiatan Senam Sehat ini adalah salah satu upaya menjaga kesehatan masyarakat. Menurutnya, Senam Sehat ini sudah menjadi kegiatan rutin PKK Corawali.

    "Alhamdulillah, kegiatan rutin ini sudah berlangsung sejak kami dikukuhkan menjadi Ketua PKK. Semoga dengan kegiatan ini, masyarakat terutama Lansia di Corawali bisa terus sehat dan bahagia", pungkas Fatmiati.

    (Ahkam)

    barru sulsel
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Barru Jalan Sehat bersama Ribuan...

    Artikel Berikutnya

    Suardi Saleh Bersama Teguh Iswara Doakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Polres Barru Serahkan Tersangka Penipuan Haji ke Kejaksaan
    Polres Barru Siapkan 180 Personel Amankan Kampanye Terbuka
    Dukungan Ke Araska Terus Mengalir, Terbukti Kerja Nyata, Tutur Musafir

    Tags