Semarak Cefsary SMPN 1 Barru, Suardi Saleh: Pemkab Punya Perhatian Besar Terhadap Pendidikan 

    Semarak Cefsary SMPN 1 Barru, Suardi Saleh: Pemkab Punya Perhatian Besar Terhadap Pendidikan 
    Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh,M.Si,Ph.D(HC)

    BARRU - Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si, Ph.D(HC) hadiri Semarak Cefsary (Ceremonial Of School Anniversary) Ke 67 UPTD SMPN 1 Barru (Spensa Barru) , Selasa (08/10/2024).

    Puncak peringatan ini ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Bupati Barru didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan di halaman Spensa Barru.

    Dalam sambutannya, Suardi Saleh menyampaikan, kegiatan ini luar biasa karena diinisiasi anak-anak kita oleh OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) Spensa Barru dengan dukungan IKA (Ikatan Alumni) dan support Kepala UPTD SMPN 1 Barru.

    Lebih lanjut, peringatan hari lahir ke-67 ini tidak sekedar diperingati untuk bernostalgia, tetapi paling penting kita melakukan muhasabah / introspeksi diri dalam perjalanan kegiatan 67 tahun atas capaian yang telah diraih, apa yang kurang bisa kita perbaiki lagi kedepan.

    " kami bangga selama ini Spensa Barru telah banyak menghasilkan capaian baik dibidang akademik maupun non akademik", ujarnya 

    Suardi Saleh menuturkan, bahwa Pemkab Barru punya perhatian besar terhadap pendidikan, karena 2045 target Pemerintah kita masuk yaitu Indonesia Emas, dan untuk menghadapinya harus ditunjang SDM (Sumber Daya Manusia).

    Sehingga, jelasnya Pemkab Barru menjadikan persoalan SDM menjadi perhatian khusus, dan bentuk perhatian ini bisa tergambar dari  porsi dan share APBD kita terhadap sektor ini dimana pada tahun anggaran 2024 untuk sektor pendidikan sebesar 35, 8 ?ri APBD 2024, kemudian kaitannya dengan SDM lainnya dibidang kesehatan 15, 2 %,  dan khusus Rumah Sakit 5, 3 %.

    " SDM harus kita jaga, karena kita tidak bisa berbicara bagaimana di 2045 kalau SDM tidak menjadi perhatian ", sebutnya

    " Sehingga dengan alokasi anggaran ini kita berharap bahwa infrastruktur pendidikan memadai dan makin baik, bagaimana kita bisa meningkatkan kualitas SDM Pendidikan, kemudian Sarpras dan fasilitas insya Allah terpenuhi sesuai kebutuhan ", tambahnya 

    Dia juga berharap program program pendidikan berjalan secara optimal sehingga harapan kita  menghadirkan generasi muda yang tangguh berakhlak mulia dan siap menyambut tantangan masa depan dapat kita wujudkan.

    " Selamat kepada seluruh pendidik dan tenaga kependidikan, Kepala Sekolah, IKA, Komite, dan anak-anaku terus bekerja, belajar, karena anak-anaku adalah harapan Barru kedepan dan kunci untuk sukses adalah pendidikan ", pungkasnya

    Sebagai tambahan pada kesempatan ini Bupati Barru janjikan bantuan rehab Ruang Laboratorium melalui pembahasan APBD 2025.

    Turut hadir Anggota DPRD Barru (AFK Majid), para Pimpinan OPD, Ketua IKA SMPN 1 Barru, Ketua Komite, Pengawas SMP, Camat Barru, Orang tua siswa, Para alumni, para siswa Spensa Barru, dan undangan lainnya.

    (MHH/hpb)

    barru sulsel
    MUH. HASYIM HANIS, SE, S.Pd, C.L.E

    MUH. HASYIM HANIS, SE, S.Pd, C.L.E

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Barru Suardi Saleh Hadiri Semarak...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Suardi Saleh Hadiri Semarak Cefsary...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Tokoh Pemuda Suparman dan Warga Nepo Tegaskan Pilihannya Mutlak ke Paslon 2 Dokter Ulfah-MHG
    Blusukan di Pasar Mangkoso, Cabup 02 Dokter Ulfah Pastikan Pedagang Peroleh BPJS Gratis
    Kapolri: Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan
    Panglima TNI Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024

    Tags