Polres Barru Gelar Pasar Murah, Beras Sekilo Rp. 10.400,-

    Polres Barru Gelar Pasar Murah, Beras Sekilo Rp. 10.400,-

    Barru - Polres Barru bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Barru menggelar pasar murah di Alun Alun Kota Barru, Kamis (07/03/2024). Kegiatan ini juga didukung langsung oleh Bulog dan Tim Penanggulangan Inflasi Daerah.

     

    Berbagai kebutuhan pokok dijual di bawah harga pasar dan rencananya berlangsung hingga 9 Maret Mendatang.

     

    Terpantau di lokasi, beras Bulog dalam kemasan 5 kilogram dijual dengan harga Rp. 52.000, - sementara minyak goreng kemasan perliternya seharga Rp. 14.000, -

     

    Gula Pasir dibanderol Rp. 17.000, - per kilo dan berbagai macam sayur dijual seharga lima ribu rupiah.

     

    Kasi Humas Polres Barru Iptu Iriansyah, S.H saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa pasar murah ini bertujuan untuk menyediakan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau kepada masyarakat.

     

    "Apalagi kita sedang menyongsong bulan Ramadan, kebutuhan semakin meningkat. Kami berharap dengan adanya sembako murah ini bisa membantu masyarakat." Jelas Kasi Humas.

    polres barru
    Muhammad Rizal

    Muhammad Rizal

    Artikel Sebelumnya

    Berdampak, Kebocoran Diduga Pipa Perumda...

    Artikel Berikutnya

    Rapat Paripurna Penutupan Masa Sidang I...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita
    Warga Puteanging Kuatkan Keyakinan Pilih Paslon Nomor 2 Dokter Ulfah-MHG
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'
    Hendri Kampai: Menelusuri Dunia Search Engine Optimization (SEO)

    Tags