Bersiap Hadapi Pilkada Serentak, Polres Barru Latih Kemampuan Pengedalian Massa

    Bersiap Hadapi Pilkada Serentak, Polres Barru Latih Kemampuan Pengedalian Massa

    Barru – Kepolisian Resor (Polres) Barru Polda Sulsel terus melanjutkan latihan pengendalian massa dalam rangka menghadapi pemilihan kepala daerah tahun 2024. Sebanyak 3 pleton pasukan dengan peralatan lengkap melaksanakan latihan di halaman Polres, Selasa (30/07/2024).

     

    Kasi Humas Polres Barru, Iptu Iriansyah, S.H menjelaskan tujuan latihan tersebut untuk menyiapkan dan meningkatkan keterampilan personel dalam pengendalian massa.

     

    “Kami mempersiapkan prosedur penanganan terhadap eskalasi massa yang berbeda. Beberapa skenario juga diuji coba, ” ujar Kasi Humas.

     

    Latihan tersebut diikuti oleh personel dalmas (pengendali massa) awal, pleton dalmas lanjutan, serta unit pengurai massa dengan kendaraan roda dua. Terlihat juga personel polwan yang menjadi bagian tim negosiator mengambil bagian dalam rangkaian kegiatan.

     

    Ditambahkan pula oleh Kasi Humas bahwa dalam waktu dekat pihaknya akan menggelar simulasi sistem pengamanan kota untuk mempersiapkan penanganan berbagai potensi gangguan yang terjadi saat Pilkada serentak 27 November mendatang.

     

    Kabupaten Barru nantinya akan melaksanakan pemilihan bupati dan gubernur yang dilaksanakan secara bersamaan.

    polres barru pilkada
    Muhammad Rizal

    Muhammad Rizal

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Barru Buka Secara Resmi Pemusatan...

    Artikel Berikutnya

    Peduli Kesehatan Masyarakat Barru, Dokter...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita
    Warga Puteanging Kuatkan Keyakinan Pilih Paslon Nomor 2 Dokter Ulfah-MHG
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'
    Hendri Kampai: Menelusuri Dunia Search Engine Optimization (SEO)
    Babinsa Kuala Kencana Bantu Warganya Mengolah Sagu

    Tags